Setelah beberapa pekan bertahan di posisi puncak, ‘Just The Way You Are’ Bruno Mars akhirnya digeser ‘Teenage Dream’ Katy Perry dalam lagu pop terlaris pekan ini versi Billboards.
Lagu pop terlaris pekan ini merupakan hasil ranking 40 radio terpopuler di Amerika Serikat yang dilakukan oleh Nielsen BDS selama sepekan terakhir, dikutip dari Billboards, Senin (18/10/2010).
Meski begitu, Bruno Mars masih menempati posisi puncak Hot 100 sebagai lagu yang terpopuler dari semua genre dan sering diputar di radio-radio atas permintaan pendengar. Sedangkan dalam kategori ini, Katy Perry berada di posisi keempat setelah Far East Movement Featuring Cataracs & Dev dengan lagu Like A G6 dan ‘Just a Dream’ Nelly.
Dalam penjualan RBT, Bruno Mars memang berada di posisi ketiga. Tapi posisi ini merupakan penurunan dari posisi kedua pekan lalu. Posisi pertama tertinggi perolehan RBT diperoleh Far East Movement Featuring Cataracs & Dev dengan lagunya Like A G6.
Di posisi kedua, mereka disalip Taylor Swift dengan lagunya Speak Now yang dirilis belum lama ini. Katy Perry sendiri berada di posisi kesembilan, posisinya juga turun dari posisi kelima pekan sebelumnya.
Untuk penjualan album, Bruno Mars berada di posisi ketiga dengan album Doo-Wops & Hooligans. Album baru Katy Perry ‘Teenage Dream’ meleset cukup cepat dari posisi sebelumnya ke-18, kini penjualan albumnya berada di posisi kedelapan.
Label: Home, Music News